Sentimen Analisis Dengan Deep Learning pada Komentar Youtube menggunakan Phython



Deep Learning adalah tumpukan atau stack dari beberapa algoritma atau metode, sehingga berkembang berbagai pendekatan deep learning dengan berbagai arsitektur. Beberapa tujuan dari tumpukan metode ini adalah feature extraction, juga memanfaatkan seluruh resource seoptimal mungkin. Resource apa? data, sebagian besar data di dunia ini tidak berlabel (terkategorisasi), deep learning biasanya merupakan tumpukan stack algoritma unsupervised dan supervised learning sehingga dapat memanfaatkan data yang berlabel maupun tidak berlabel. Dengan pemanfaatan informasi yang lebih optimal tentunya akan meningkatkan performa model yang dihasilkan.
Opinion Mining / Sentiment Analysis (sebagian besar researcher menganggap dua istilah ini sama/interchangeable) merupakan sebuah cabang penelitian di domain Text Mining yang mulai booming pada awal tahun 2002-an. Riset-nya mulai marak semenjak paper dari B.Pang dan L.Lee [1] keluar. Secara umum, Sentiment analysis ini dibagi menjadi 2 kategori besar :
Coarse-grained sentiment analysis
Fined-grained sentiment analysis

Coarse-grained sentiment analysis – kita mencoba melakukan proses analysis pada level Dokumen. Singkatnya adalah kita mencoba mengklasifikasikan orientasi sebuah dokumen secara keseluruhan. Orientasi ini ada 3 jenih : Positif, Netral, Negatif. Akan tetapi, ada juga yang menjadikan nilai orientasi ini bersifat kontinu / tidak diskrit.
Fined-grained sentiment analysis – kategori kedua ini yang sedang Naik Daun sekarang. Maksudnya adalah para researcher sebagian besar fokus pada jenis ini. Obyek yang ingin diklasifikasi bukan berada pada level dokumen melainkan sebuah kalimat pada suatu dokumen.
Berikut dibawah ini merupakan tahapan dalam pembuatan sentiment analyst menggunakan Bahasa pemrograman python. Pada pembuatan program kali ini memakai python versi 3.6.4 Berikut merupakan listing program nya.



def extract_comments(html), berfungsi untuk mengambil data-data komentar seperti penulis, waktu, dan komentar itu sendiri berdasarkan response (html). Pada fungsi ini juga ditentukan apkah komentar itu positif, nagatif, atau netral dengan TextBlob.
def extract_reply_cids(html), hampir sama dengan fungsi sebelumnya hanya mengambil id reply
def download_comments(youtube_id, sleep=1), berfungsi untuk membuat request session ke alamat URL youtube dan setelah mendapat response, response tersebut dikirim ke fungsi extract_comments
def main(argv), fungsi yang pertama kali dijalankan dengan beberapa argument, yaitu –youtubeid untuk meletakkan id youtube, –output untuk meletakkan komentar kedalam file, –limit untuk membatasi komentar yang didownload. Pada fungsi ini akan dijalankan fungsi download_comments yang nilai baliknya akan dimasukkan kedalam file yang telah didefinisikan pada saat menjalankan program ini (contoh: –output analisa.txt) , kemudian menghitung persentase komentar positif, negative, dan netral.
Hasil : 

Nama Kelompok :
Andika Hasbigumdi Sudewo
Toni Sion Samuel Anggela
Fila Suci 
Ivander svega

0 komentar: